Kebiasaan konyol remaja saat bermain facebook. Inilah beberapa
kebiasaan yang terkadang bikin jengkel dan ngeh saat bermain facebook.
Tapi anehnya masih saja di lakuin orang, terutama remaja ABG termasuk ane, hehe. Ini Dia Kebiasaan Konyol itu dan super nggak penting itu
1.Minta Like Status
Orang Ngelike status notabennya adalah karena memang menyukai status
yang orang lain tulis, ya tidak jauh berbedalah dengan milih presiden,
tentunya kita nggak akan milih kalau presidennya Cuma nyari sensasi aja.
Pernahkah anda mendapat sebuah obrolan baru yang berisikan “ Like
status gue dong” dan bagaimana respon anda?. Mungkin ada yang ngerespon
biasa aja, toh Cuma minta like doang apa susahnya sih, oke itu bagi anda
yang memang tidak pernah memberatkan masalah tersebut. Tapi tentunya
lain lagi untuk orang yang jarang dapat like status, Sudah Pasti agak
jengkel juga dapet pesan seperti itu.”Weeh, apa – apaan ini, status gue
aja nggak pernah di like, elu minta like status sama gue kaga adil
amat”.
2. Pasang Photo Palsu
Memang sih nggak ada
aturan yang melarang pengguna facebook memakai photo profile palsu. Tapi
buat sebagian orang meanggap itu “nggak banget”, di nilai nggak
mensyukuri anugrah sang pencipta. Itu sih memang hal individu, Tapi
tentunya hal seperti ini selalu berdampak sial tersendiri bagi orang
yang senang face to face di luar facebook. Karena pada kenyataannya ada
saja orang yang dapet kenalan dari facebook dan lalu ngajak ketemuan.
Dan apesnya saat ketemuan ternyata wajah antara di facebook dan saat
bertemu berbanding jungkir balik 360 derajat dengan photo yang
sebenarnya.
3. Status Galau dan asem,manis,kecut percintaan.
Dunia facebook memang nggak ada abisnya. Siang, malem Pagi sampai
bertemu dengan pagi kembali pasti ada saja orang yang update status.
Namun, terkadang status yang di tulis sangat tidak masuk akan dengan
waktunya. Ada yang bilang kalau Cinta itu tidak mengenal waktu. Begitu
juga dengan Status yang ketik yang bertemakan “CINTAAA”. Seperti halnya
“sakit tau, pengen nangis, Galau dan sebagainya” dan yang jadi
pertanyaan : kok bisa ya baru bangun tidur statusnya Galau?.
4. Baca Status nggak penting hingga berlama – lama.
Kadang kala orang suka merasa bete saat tidak ada notif ataupun
pemberitahuan apapun yang masuk. Terlebih dari sekian banyaknya jumlah
teman ternyata bodohhnya tidak ada satupun teman yang benar – benar di
kenali, entah itu wajah, identitas (ya iyalah wong photo yang di pake
photo naruto). Alhasil sangkin betenya terkadang orang tersebut lagi
nganggur mau nggak mau pasti keterusan juga buat ngebaca status Ababil
yang isinya penuh dengan tulisan Unyu – unyu dan Alaynya. Yang tanpa
disadari hanya membuang waktu hingga percuma, yang akhirnya jadi males
untuk ngapa - ngapain Padahal tugas kantor maupun Sekolah sudah numpuk
di depan mata.
5. Pilih – Pilih dalam mengkonfir Teman
Dunia facebook memang kejam, ya, setidaknya itulah dunia remaja di
dalam facebook. Mereka tidak sungkan untuk mengabaikan orang yang
memasang photo Tidak menarik yang meng-add mereka. Dengan kata lain :
ternyata pasang photo palsu itu ada perlunya juga.
6. Update Status ekstra Keji
Tanpa bisa di pungkiri Facebook, twitter dan mediasosial saat ini sudah
seperti diary harian atau mungkin menitan yang seperti buku catatan
sekolah yang wajib untuk di tulis. Facebook pun menjelman menjadi media
curhat paling ampuh untuk menumpahkah segala macam uneg – uneg remaja.
Tapi Sayangnya Remaja cenderung berbicara dulu baru berfikir,
dibandingkan berfikir dulu baru berbicara. Sampai – Sampai kata – kata
seperti(maaf) F*ck,*njing dan teman – temannya pun selalu di bawa – bawa
dalam tulisan mereka.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Please provide comments on this post, it's expected that comment is not SPAM, offensive statements, and pornography. Thank you for commenting :)